Jurusan yang menjadi tujuan pelajar Indonesia kuliah di Inggris


Jurusan-jurusan yang menjadi tujuan mahasiswa Indonesia belajar ke Inggris. Inggris merupakan salah satu tujuan bagi mahasiswa Indonesia untuk menempuh pendidikan yang lebih tinggi lagi. Setiap tahunnya jumlah mahasiswa yang mendaftarkan diri untuk kuliah ke Inggris semakin bertambah, salah satu alasannya adalah beasiswa yang ditawarkan oleh Universitas yang ada di Inggris.

Ada salah satu jurusan yang diminati oleh para pelajar asal Indonesia kata Moazzam Malik, Duta Besar Inggris untuk Indonesia. Dari semakin tingginya peminat yang ingin berkuliah di Inggris semakin terlihat pula jurusan apa yang menjadi salah satu peminat dari mahasiswa asal Indonesia. 

Baca Juga Beasiswa Master dari University Utrecht di Belanda

Dia juga mengatakan ketika berada di Mandarin Oriental Hotel Jakarta, Sabtu (12/11/2016) "Salah satu jurusan yang paling banyak dipilih mahasiswa Indonesia adalah bisnis. Karena itu, kami membuat pameran pendidikan khusus di bidang pendidikan bisnis, perbankan, dan keuangan" dikutip dari Okezone.com

Teresa Birks juga menambahkan bahwa Inggris merupakan salah satu negara terbaik yang mengajarkan tentang Pendidikan Bank Syariah. Sehingga jurusan ini juga merupakan salah satu jurusan yang sangat diminati oleh mahasiswa asal Indonesia. Tambahnya "Jadi di Inggris itu pembelajaran tentang bank syariahnya terbaik setelah Pakistan. Di Eropa, kita yang paling baik".

Untuk membantu memberikan kesempatan bagi mahasiswa Indonesia yang ingin meneruskan pendidikannya di Inggris, Indonesia juga melakukan kerjasama denga Kementerian Agama (Kemenag). Seperti yang dikatankannya "Makanya, kami juga bekerja sama dengan Kemenag. Karena di Eropa Inggris itu memang paling kuat dalam pendidikan bank syariah".

Related Posts

Load comments