Kunci Sukses Kuliah di Luar Negeri. Sudah banyak anak-anak Indonesia yang mendapatkan beasiswa untuk bisa kuliah ke luar negeri. Tentunya pencapaian yang mereka dapatkan itu tidaklah didapat dengan mudah, penuh perjuangan dan semangat pantang menyerah, karena persaingan untuk mengikuti test dan seleksi sangatlah ketat. Namun, tidak banyak dari beberpa mahasiswa yang kuliah di luar negeri bisa menjadi sukses. Ada beberapa tips dan pokok-pokok yang harus diperhatikan supaya Anda bisa sukses kuliah di luar negeri. Simak informasi lengkapnya dibawah ini.
Kebanyakan orang menilai bahwa kunci utama untuk bisa sukses kuliah di luar negeri adalah bisa mendapatkan nilai yang bagus. Namun ternyata tidak hanya itu saja, dibutuhkan sikap open minded atau mau menerima budaya dan nilai baru juga menjadi hal yang penting dan wajib dimilik oleh seorang Mahasiswa yang kuliah di luar negeri (Mahasiswa internasional).
Dr Philip Beh dari Chairman of the Udergraduate Admissions Committe The University of Hongkong (HKU) mengatakan bahwa tips yang harus dilakukan siapapun yang ingin kuliah ke luar negeri adalah belajar dan kerja keras. Namun, mereka juga perlu menunjukkan sikap yang antusias.
"Kami di sini mencari calon mahasiswa yang antusias karena dari situ terlihat bahwa mereka memang tertarik kuliah di tempat kami. Kemudian open minded juga penting," ujarnya di Hotel JW Marriot, Jakarta, seperti dilansir di okezone (1/17).
Pada saat menyeleksi mahasiswa internasional, Philip akan mengambil kandidat terbaik dari berbagai wilayah dan negara. Dia juga membuka kesempatan untuk mahasiswa Indonesia yang kreatif dan inovatif.
"Mereka harus mau memulai banyak hal baru, kemudian bisa memanajemen berbagai hal dengan baik. Kami butuh mahasiswa yang punya passion," katanya.
Hongkong adalah salah satu kota yang menjadi tujuan belajar bagi pelajar Indonesia yang ingin kuliah di luar negeri. Setiap tahunnya terdapat sekitar 200 pelajar yang mendaftar di kampus terbaik dalam The IMD World Competitiveness Rangking 2016 itu.